Pondok Pesantren Al Ikhlas Lantik Pengurus Baru
Suasana di Ponpes Al Ikhlas
Sleman (mediarakyat.co.id). Yayasan Pondok Pesantren Al Ikhlas Bercak, Jogotirto, Berbah, Sleman, DIY belom lama ini melantik pengurus yang baru untuk periode 2019-2020. Acara pelantikan ini bersama acara Istighosah di Ponpes setempat. Sedang acara Istighosah ini digelar setiap Selasa malam atau (malem Rabo-Jw) acara ini sudah berjalan sejak berdirinya Ponpes tersebut. Demikian disampaikan Pengasuh Ponpes Al Ikhlas, KH. Abdulloh Khadiq Fauzan dengan panggilan akrabnya Pak Kyai Khadiq di kediamannya saat acara berlangsung.
Selanjutnya ia menerangkan mengenai pelantikannya adanya pengurus baru dimaksudkan untuk menjaga situasi dan kondisi ponpes ini dapat berjalan lancar dibawah lindungan dari Alloh SWT. Sekaligus untuk memudahkan komunikasi dari orang tua santri sekaligus para santri manakala ada hal yang perlu dimusyawarahkan. Adapun Pembina Organisasi ini yang telah terbentuk terdiri dari; Akhmad Alimuddin, SKM. dan Muhammad Reski Febrian Santoso.
Sebagai Ketua organisasi, Yusron sekaligus pembina kamar nomor 4; Sekretaris dan Bendahara, Aenuromi.
Keamanan, Afwan Al Maghfuri, sekaligus pembina kamar nomor 4; Konsumsi, Jundan sekaligus pembina kamar nomor 1; Koperasi, Suwandi, sekalugus pembina kamar nomor 5; Kebersihan, Anwar, sekaligus pembina kamar nomor 6; Pembina kamar nomor 2, Muchlis. Dan pembina kamar nomor 3, Diki.
Adapun pengurus putri, sebagai Pembina Organisasi, Sekar Arum Jamilatul Qolbi, Lilik Fitriawati, dan Muhimatul Hasanah. Sedang Ketua Organisasi adalah Zulfa Damayanti, sekaligus pembina kamar nomor 4; Bendahara, Riza Fitria Anggraini, sekaligus pembina kamar nomor 2; Sekretaris; Alya Rafsanjani, sekaligus pembina kamar nomor 3; Keamanan, Tiyas Utami sekaligus pembina kamar nomor 6; Konsumsi, Fira Khoirun Nisyak sekaligus pembina kamar nimor 5; dan Kebersihan, Dewi Khasanah sekaligus pembina kamar nomor 1.
Diharapkan adanya pengurus yang baru tesebut dapat melaksanakan tugasnya sesuai dengan amanah yang diembannya. Demikian harapnya. (Adn/Bdn)
Senin, 07 Oktober 2019
New
Ponpe Al Ikhlas
About Bidin Media Rakyat
SoraTemplates is a blogger resources site is a provider of high quality blogger template with premium looking layout and robust design. The main mission of SoraTemplates is to provide the best quality blogger templates.