Sri Idhayanti, Lrh. Beji, Ngawen - MediaRakyat19. com

Breaking

Sabtu, 21 Desember 2019

Sri Idhayanti, Lrh. Beji, Ngawen

Berawal Penjual Nasi Kucing Terpilih Jadi Kades Beji

                             Sri Idhayanti


Gunungkidul(MediaRakyat.Co.id). Menurut kisah cerita Sri Idhayanti yang kesehariannya sebagai penjual nasi kucing di depan rumahnya saat desa Beji mengadakan pesta demokrasi pemilihan kepala desa, ia ikut maju sebagai calon kades setempat. Pemilihan kepala desa yang digelar pada hari Sabtu, 23 Nopember 2019  ternyata Sri Idhayanti bisa mengalahkan lawannya alias mendapat amanah dan kepercayaan dari masyarakat untuk memimpin Desa Beji sampai dengan tahun 2025.
Sri Idhayanti, yang terpilih sebagai kepala desa Desa Beji, Kecamatan Ngawen, Kabupaten Gunungkidul, Provinsi DIY, saat dihubungi dikediamannya mengenai program kerja setelah dilantik oleh Bupati Gunungkidul ia menerangkan diantaranya;
Melaksanakan sesuai visi dan misi saat kampanye.
Meningkatkan dan mengembalikan kepercayaan akan pentingnya pelayanan kepada masyarakat yang lebih baik.
Melibatkan para tokoh dan karangtaruna di desa Beji untuk bersama membangun desa budaya menjadi desa wisata. Demikian diantaranya yang disampaikan Idha kepada Media Rakyat. (adn/bdn).