Zainuri Lurah Tuksono Seriusi Arsip - MediaRakyat19. com

Breaking

Sabtu, 12 Agustus 2023

Zainuri Lurah Tuksono Seriusi Arsip

 Zainuri Lurah  Tuksono Seriusi Arsip

Kulon Progo 9/8/2023 MediaRakyat19.com.  Wardoyo, S.Sn., MM. selaku Kepala Bidang Pembinaan dan Pengembangan Sistem Kearsipan Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah (DPAD) DIY dalam sambutannya saat  sosialisasi dan pendampingan pengelolaan arsip di  Desa  Mandiri Budaya,  Kalurahan Tuksono,  Kapanewon Sentolo,  Kabupaten Kulon Progo 9/8/2023 menyampaikan  bahwa dalam sebuah lembaga maupun perorangan,  arsip tak hanya sekedar penting namun sudah menjadi kebutuhan pokok.

Perangkat Kalurahan Tuksono Sedang Mengikuti Sodialisasi di Pendopo Kalurahan 


DPAD  DIY melakukan  Sosialisasi dan Pendampingan Pengelolaan Arsip di Desa/Kalurahan  Mandiri Budaya Tuksono Sentolo selama tiga hari,  mulai Rabu 9/8/2023 sampai dengan Jumat 11/8/2023. Sosialisasi tersebut diikuti 30 peserta. Zainuri   Lurah Tuksono terlihat serius  pada kearsipan. Terbukti sebagai Lurah dengan setia mendampingi Perangkat Desa dan stafnya hingga akhir sosialisasi. Wardoyo juga berharap,  setelah mengikuti sosialisasi peserta   wajib mengelola arsipnya dengan benar,  supaya dapat maksimal dalam pelayanan.  



Karena ketidak tertiban dalam pengelolaan arsip akan menimbulkan  masalah.  Menyebabkan arsip yang autentik, utuh terpercaya sebagai bukti akuntabilitas kinerja tidak tersedia. Rencana sasaran untuk  pendampingan Desa/Kalurahan Mandiri  Budaya adalah satu kalurahan ditiap  kabupaten:  Kulon Progo, Gunung Kidul, Bantul dan dua Kalurahan di Sleman. Kegiatan tersebut didanai dengan Danais. Jelas Wardoyo


Pemateri Dari DPK  Kulon Progo  Sri Rahayu Y, S.IP., MM (Arsiparis Madya)  berpesan  jangan menunggu permasalahan baru  memperhatikan arsip. Tetapi arsip agar dikelola supaya tidak bermasalah, mulai dari penciptaan hingga penyusutan. Penyusutan harus sesuai aturan. Pemusnahan (merupakan bagian dari penyusutan) untuk mengurangi volume arsip yang sudah tidak mengandung nilai guna informasi. Namun dalam pemusnahan  harus prprosedural. Dari DPAD DIY, Dra Anna Nunuk Nuryani memaparkan pengantar kearsipan. Ana juga menjelaskan,  UU nomor  43 tahun 2009 tentang Kearsipan.

Peserta Foto bersama Nara sumber


Zaenuri Lurah Tuksono,  Carik dan  pamong kalurahannya menerima dengan baik dan berterimakasih atas pembinaan arsip dalam program Desa/Kalurahan  Mandiri Budaya  tersebut. Zainuri juga mengatakan  kalau  kondisi dan  pengelolaan kearsipan di Kalurahan Tuksono belum sepenuhnya tertib dan tertata dengan baik. Hal tersebut dapat dilihat dengan adanya beberapa  permasalahan.  Seperti masih bercampurnya arsip beberapa bidang dan belum adanya SDM   khusus yang  menangani kearsipan. Selain itu sarana prasarana juga belum memadai.


Eko Budi Antoro, S.Pd., M.Pd.  selaku Ketua Tim Pengelolaan Arsip Dinamis Bidang Kearsipan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kulon Progo, memberi saran dalam mengatasi masalah tersebut. Agar Kalurahan  menganggarkan melalui RAPB kalurahan. Selain itu juga mengajak peserta s oaialisasi menyamakan persepsi terhadap arsip. sosialisasi  Pada hari kedua dan ketiga dilanjutkan  praktek. Dengan narasumber dari DPAD DIY  Yunianti, S.ST Ars.  dan Atik Widiastuti, S.ST Ars. didampingi Arsiparis DPK Kabupaten Kulon Progo. Setelah praktek selesai dilanjutkan Penutupan sosialisasi.(Riyana)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar