Sanggar Banyu Bening Adakan Syawalan yang Penuh Aktifitas dan Berbeda dengan Tahun Lalu. - MediaRakyat19. com

Breaking

Jumat, 11 April 2025

Sanggar Banyu Bening Adakan Syawalan yang Penuh Aktifitas dan Berbeda dengan Tahun Lalu.

 Sanggar Banyu Bening Adakan Syawalan  yang Penuh Aktifitas dan Berbeda  dengan Tahun Lalu.

Sleman .Media Rakyat 19.Com  Syawalan yang di adakan dengan banyak

Kegiatan diawali dengan gerakan pungut sampah plastik dengan menelusuri jalanan di dusun Tempursari khususnya RT 01 dan RT 02. Selain sebagai edukasi kepada semua adik-adik Sanggar Banyu Bening yang juga di dampingi orang tuanya tentang pentingnya pengelolaan sampah plastik pasca lebaran juga sebagai pengenalan lingkungan di dusun Tempursari. Dengan mengenal lingkungannya kemudian menyempatkan menyapa masyarakat yang ditemui di sepanjang rute pungut sampah diharapkan adik-adik memiliki rasa handarbeni serta menjadi bagian dari Dusun Tempursari hingga merasa bahwa Sanggar Banyu Bening, bahwa Dusun Tempursari adalah juga rumah mereka yang harus selalu mereka jaga kebersihannya 

Sesuai pungut sampah plastik, kegiatan dilanjutkan dengan makan bersama, sharing dan evaluasi tugas CDR (cerita Dari Rumah) serta bersalam-salaman. Saling memohon maaf lahir dan batin. Bersih hati. bersih lingkungan. Karena Bersih Itu Keren. 

Semoga melalui kegiatan ini Sanggar Banyu Bening semakin diterima sebagai bagian dari Dusun Tempursari, dan semakin menjadi sanggar yang memberikan dampak positif bagi generasi Strawberry yang menjadikan individu kedepan nanti empati kepada lingkungan dan alam sekitarnya untuk tetap terjaga kelestariannya. 

Hidup sehat di mulai dari pribadi masing-masing, kurang sampai plastik, tidak buang sampah sembarangan, pola makan dan minum yang terjaga alaminya yang tidak menyebabkan di hari tua nanti berakibat sakit-sakitan. Yuk mulai sadar diri berempati, kita jaga tubuh ini dengan hidup sehat alami. Karena hidup, dab lingkungan kita bersih pasti sehat dan Keren kehidupan nantinya.(Kontributor Elizabeth Panti.) Inung Ali.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar